AdaTah.com - Aparat Satresnarkoba Polresta Banyuwangi berhasil membongkar sebanyak satu kilogram narkoba jenis sabu-sabu.
Dari ungkap kasus narkoba ini, Polisi mengamankan dua orang pelaku yang diduga sebagai pengedar sabu-sabu di Banyuwangi itu.
Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa mengatakan, ungkap kasus narkoba ini berdasarkan pengembangan aparat hingga sampai perbatasan di wilayah Banyuwangi.
"Ini merupakan sinergitas Polisi dengan masyarakat," kata Kombes Pol Deddy Foury Millewa saat pers rilis di Mapolresta Banyuwangi, Senin 4 Juli 2022.
Baca Juga: Emil Dardak Mendadak Jadi Plt Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa Pamitan
Setidaknya, kata Deddy, ada dua TKP di Kecamatan Genteng dalam ungkap kasus narkoba ini. Dalam TKP pertama, aparat berhasil mengamankan sebanyak 1 ons. Dan, TKP yang kedua ada 9 ons.
Kapolresta menyebut jika di uangkan barang bukti sabu-sabu itu, ternyata nilainya sangat fantastis sekitar Rp. 1 miliar.
Kasus narkoba ini akan terus dikembangkan keterkaitan dengan 2 barang bukti tersebut.
"Mohon kerjasamanya demi keamanan Banyuwangi kedepannya," tegas Kombes Deddy.
Artikel Terkait
Ramalan Khusus Cinta Zodiak Aries, Taurus, Gemini Senin 4 Juni 2022
Bacaan Surat Al Balad, Arab dan Artinya
Mengaji dan Membaca Surat Al Fil, Arab dan Artinya
Bacaan Surat Al Adiyat, Arab dan Artinya
Mengaji dan Membaca Surat Al Kafirun, Arab dan Artinya
Ramalan Zodiak Aries Selasa 5 Juli 2022 Tentang Cinta, Karir, Kesehatan
Zodiak Taurus Selasa 5 Juli 2022 Tentang Cinta, Kesehatan, Karir
Zodiak Cancer Selasa 5 Juli 2022 Tentang Kesehatan, Karir, Cinta
Prediksi Zodiak Leo Selasa 5 Juli 2022 Tentang Cinta, Karir, Kesehatan
Klasemen Akhir Porprov Jatim VII, Banyuwangi di Bawah Jember dan Lumajang