AdaTah.com - Syukur alhamdulillah bila warga memakai jalur Pantai Selatan atau Pansela bisa tersambung dari Banten hingga Banyuwangi, Jawa Timur.
Ya, jalur pantai selatan mulai ujung barat Pulau Jawa yakni Banten hingga ujung timur Pulau Jawa yakni Banyuwangi akan tersambung.
Tersambungnya jalur darat dari Banten sampai Banyuwangi ini diungkapkan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Jokowi menargetkan jalur darat dari Banten hingga Banyuwangi ini akan rampung dan selesai pada tahun ini.
Hal itu diungkapkan Presiden Jokowi saat meresmikan Jembatan Kretek 2, di Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta.
Menurutnya, Jembatan Kretek 2 kini akan mendukung Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) yang ditargetkan selesai pada tahun ini.
“Ya ini jalan lintas selatan. Ini dari ujung Banten nanti sampai ujung di Banyuwangi, di Jawa Timur segera selesai tahun ini,” ujar Presiden Jokowi, pada Jumat 2 Juni 2023.
Baca Juga: Gaspol! Posko Pemenangan Ganjar Pranowo Satu-satunya di Banyuwangi Sudah Ada, Disini Lokasinya
Pembangunan Jembatan Kretek 2 termasuk dalam upaya pemerintah membangun koneksi jalan dari ujung barat sampai ujung timur Pulau Jawa melalui jalur lintas selatan.
Dikutip dari siaran pers, menurut Presiden Jokowi pembangunan infrastruktur jalur lintas selatan di beberapa wilayah Jawa telah selesai 100 persen. Termasuk hingga Banyuwangi.
“Kekurangan di Daerah Istimewa Yogyakarta 14 kilometer, kemudian yang di Jawa Timur 24 kilometer, selesai, sambung semuanya, dan keadaan jalannya seperti ini,” kata Presiden Jokowi.
Artikel Terkait
Sai dan Tawaf di Masjidil Haram Bisa Pakai Skuter dan Kursi Roda, Inilah Daftar Harga Sewanya
Komedian Denny Cagur Maju Caleg DPR RI Lewat PDIP, Sule Sampai Adik Ipar Bupati Banyuwangi Respon Begini
Buah Duet Putih Langka Kaya Manfaat Bagi Kesehatan, Pantas Gubernur Jatim Tersenyum Usai Panen
Ada Air Terjun di Tengah Pedesaan Yang Eksotis, Lokasinya Tersembunyi di Destinasi Wisata Kulonprogo
Ketua RT 011 RW 03 Pluit Membuat Surat Terbuka, Isinya 8 Poin Termasuk Minta Maaf
Presiden Jokowi Resmikan Jembatan kretek II di Bantul Sepanjang 554 Meter, Habiskan Anggaran Cukup Fantastis
Gaspol! Posko Pemenangan Ganjar Pranowo Satu-satunya di Banyuwangi Sudah Ada, Disini Lokasinya
Penumpang KA dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen Melonjak Dua Kali Lipat, Awas Perubahan Jadwal Baru
Megawati Soekarnoputri Bertemu Zulkifli Hasan di DPP PDIP, Capres Ganjar Pranowo Tersenyum
Susi Pudjiastuti Tanggapi Soal PNS Boleh Lakukan Poligami, Begini Responnya