AdaTah.com - Seorang emak-emak asal Kelurahan Singonegaran, Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi harus mengalami dugaan kekerasan dengan cara ditinju.
Insiden dugaan kekerasan ini ketika emak-emak bernama Isha Dyah Wardhani (44) hendak mempersiapkan acara khotmil Al-Quran di kediamannya.
Namun naas, kejadian ini membuat emak-emak tersebut diduga dapat perlakuan kasar dari perempuan berinisial TAZ.
Diketahui, TAZ merupakan politisi yang pernah mencalonkan diri sebagai Caleg DPRD Provinsi Jatim dari Partai Demokrat.
Baca Juga: Pesan Terakhir Anggota PSHT Sebelum Menceburkan Diri ke Selat Bali, Tolong Jangan Cari Aku Lagi
Isha Dyah Wardhani menceritakan, insiden membuat warga sekitar rumahnya gaduh. Mengingat kejadian ini persis di pinggir jalan dan diketahui oleh pengguna jalan yang sedang melintas di perempatan timur RSUD Blambangan ini.
"Saya dipukul sambil dia marah-marah. Padahal mau persiapan khotmil al-quran," ucap Isha Dyah Wardhani.
Kejadian dugaan kekerasan ini terjadi pada Minggu 26 Maret 2023 sekitar pukul 10.30 WIB.
Tidak hanya itu, H. Mohammad Subchi Imron, suami dari Isha Dyah Wardhani merasa geram ketika istri tercintanya diduga diperlakukan kasar oleh mantan Caleg DPRD Provinsi Jatim dari Partai Demokrat.
"Suami saya tidak terima, dia juga mengancam jika pintu masuk rumahnya ini akan disegel dan dilas permanen," tambahnya.
Baca Juga: Keluarga Trenggalek Tiba di Banyuwangi Ikut Mencari Pesilat PSHT yang Lompat ke Laut Selat Bali
Kejadian ini sempat dimediasi oleh Lurah Lurah Singonegaran Achmad Saikhu, dengan disaksikan oleh pihak Kepolisian. Namun tidak ada hasilnya.
Artikel Terkait
Resep Takjil Es Buah Timun Suri Khas Kabupaten Indramayu untuk Hidangan Buka Puasa Ramadhan
Nathalie Holscher Ungkap Sosok G yang Menghebohkan Warganet, Ternyata Bukan Gun Gunawan
Gitaris Grup Band Gigi Dewa Budjana Dibuat Geleng - Geleng, Bocah Usia 10 Tahun Jago Banget Main Gitar
Banyak Guru dan Pengawas Sekolah di Banyuwangi Mangkir dari Tugas Tanpa Keterangan, Ini Kata Kadispendik
Waspada! Link Palsu Pendaftaran Bantuan BLT Ramadhan 2023 Beredar di Sosmed, Dinsos Indramayu Beri Pesan Ini
Ketersediaan Daging di Banyuwangi Selama Ramadhan Aman, Potensi Peternakan Turut Membantu
Inilah Minuman dan Makanan yang Harus Kamu Hindari saat Berbuka Puasa Menurut Dokter Saddam Ismail
Sendratari Meras Gandrung Bukan Pertunjukan Biasa, Misi Seni Tradisi Mendongkrak Ekonomi
Paket Wisata Glenbaru Jadi Andalan Baru Pariwisata Banyuwangi, Mengusung Konsep Perkebunan dan Situs Sejarah
Gubernur Jateng Disentil Sujiwo Tejo Terkait Israel: Jasmerah Kang Ganjar