AdaTah.com - Pria asal Banyuwangi, Jawa Timur, berinisial S dibawa oleh sekelompok orang dari kediamannya.
S yang tercatat sebagai warga Desa Gladag, Kecamatan Rogojampi, Banyuwangi, itu dibawa oleh sekelompok orang di waktu siang bolong. Diduga Densus 88.
Di kalangan warga sekitar S disebut sebagai sosok yang hilang. Warga tidak mengerti siapa sekelompok orang yang datang dan membawa tetangganya itu. Termasuk warga Banyuwangi lainnya.
Sempat muncul sejumlah informasi bahwa sekelompok orang yang membawa S adalah Densus 88. Namun warga sekitar tak berani memastikan.
"Iya sudah tersebar infonya jika yang bersangkutan dibawa oleh rombongan yang menggunakan mobil," terang salah satu warga yang enggan disebutkan namanya.
"Warga sekitar tidak tahu secara pasti apakah rombongan itu dari Densus 88 atau bukan. Karena warga takut mau bertanya. Yang jelas yang bersangkutan memang hari ini dibawa oleh rombongan dari rumahnya," tambahnya.
Warga itu menjelaskan jika dulu S memang diduga ikut beberapa perkumpulan tertutup yang anggotanya rata-rata orang jauh.
Baca Juga: Malam-malam Kapolresta Banyuwangi Tiba-tiba ke Pendopo Pak Kades Aliyan, Ini yang Dibahas
"Kalau dulu yang bersangkutan memang pernah menjadi pantauan karena dulu infonya dia ikut perkumpulan yang tertutup, orang-orang yang ikut dari jauh-jauh," paparnya.
Kepala Desa Gladag A Chaidir Sidqi membenarkan jika warganya yang berinisial S itu dibawa oleh sekelompok orang yang menurut informasi dari aparat adalah Densus 88.
"Setelah kejadian kami dapat konfirmasi dari aparat ada penangkapan. Kalau yang nangkap insya Allah dari Densus 88," terang Kades Gladag kepada wartawan.
Artikel Terkait
Susi Pudjiastuti Tanggapi Soal PNS Boleh Lakukan Poligami, Begini Responnya
Jalur Pansela dari Ujung Banten Sampai Ujung Banyuwangi akan Selesai Tahun ini, Presiden Jokowi Bilang Begini
Ramuan Ampuh ! Penyakit Asam Urat, Rematik, Nyeri Sendi, Pegal Linu Hingga Kolestrol Langsung Sembuh
Jerinx Dapat Tawaran Maju Sebagai Gubernur Bali di Pilgub 2024, Drummer Superman Is Dead Tak Mau Uang
Jerinx Superman Is Dead Tolak DM Cewek Plus Foto Berdua, Semua Demi Nora Alexandra
PAN Pastikan Usung Erick Thohir Sebagai Cawapres, Soal Capres Zulkifli Hasan Belum Deal Dengan Megawati
Jam Waktu Tidur, Warga Banyuwangi Dihebohkan Kebakaran di Kandang Kambing, Api Diduga Berasal dari Sosok Ini
Jessica Iskandar Menulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Isinya Galau Karena Satu Tahun Menunggu Polisi
Dibuka Destinasi Wisata Botanika Eatery di Kuningan, Temukan Perpaduan Kuliner dan Keindahan Alam
Ramuan Ampuh Untuk Mengobati Penyakit Jantung, hanya Menggunakan Daun Satu ini